Gratis ! Link Live Streaming Badminton Final Yonex Swiss Open 2022 - Jadwal turnamen badminton Swiss Open 2022 akan dihelat pada 22-27 Maret di St Jakobshalle Basel, Swiss. Kontingen Merah Putih total memiliki 16 wakil di kejuaraan berkategori BWF World Tour Super 300 ini. Lalu bagaimana dengan peluang serta hasil drawing para pemain Indonesia?
Sektor ganda putra dan ganda campuran menjadi penyumbang jumlah wakil terbanyak Indonesia di Swiss Open 2022, dengan masing-masing mengirim 5 wakil.
Harapan prestasi ganda putra tersemat kepada pasangan senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang kali ini didapuk sebagai unggulan pertama. Lalu ada juga kombinasi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menjadi unggulan 4.
Namun sayang sekali, hasil drawing babak pertama (32 besar) harus mempertemukan Ahsan/Hendra melawan sang junior Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Di sisi lain, Fajar/Rian bakal mendapat ujian pertama dari pasangan India, M.R. Arjun/Dhruv Kapila.
Duel sesama wakil Merah Putih juga terpaksa terjadi di nomor ganda campuran. Duet unggulan 2, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang masuk di pool bawah, akan langsung menghadapi kompatriot sendiri, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso.
Laga diprediksi berjalan seru, lantaran bakal jadi duel pembuktian antara pemain berstatus profesional yakni Praven/Melati kontra pasangan pelatnas PBSI, Adnan/Mychelle.
Sementara itu 3 wakil ganda campuran Merah Putih yang lain, yakni: Rehan/Lisa, Rinov/Pitha, dan Dejan/Gloria masuk di pool atas. Rinov/Pitha dan Dejan/Gloria berpotensi saling bertemu di babak 16 besar, jika mereka sanggup melewati babak pertama.
Swiss Open 2022 juga diproyeksikan menjadi penampilan perdana pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Sejatinya kombinasi ini dijadwalkan tampil perdana di ajang German Open 2022, tapi hal itu urung terjadi lantaran Apriyani dianggap belum sepenuhnya pulih dari cedera.
“Apri mengalami cedera betis kanan beberapa minggu lalu tapi kondisinya saat ini sudah berangsur membaik dan sudah kembali latihan sambil menjalani penguatan,” ucap pelatih ganda putri, Eng Hian, dikutip dari laman PBSI.
“Saya melihat memang standar untuk turun bertanding belum tercapai juga berdasarkan hasil konsultasi dengan tim medis, lebih baik Apri tidak main dulu di Jerman. Mudah-mudahan dia akan siap di All England nanti, dan debut bersama Fadia di Swiss Terbuka satu pekan setelahnya,” imbuhnya.
Beralih ke sektor tunggal putra, kontingen Indonesia secara garis besar masih mengandalkan Anthony Sinisuka Ginting yang berstatus unggulan 3. Ada pula Jonatan Christie yang dalam kejuaraan berhadiah total 180.000 dolar AS ini didapuk sebagai unggulan 4.
Sementara di sektor tunggal putri skuad Indonesia hanya memiliki 1 wakil, Gregoria Mariska Tunjung. Kali ini Gregoria langsung menghadapi unggulan 4 asal Thailand, Busanan Ongbamrungphan.
Harapan lolos ke 16 besar tetap ada, mengingat Gregoria tercatat selalu menang dalam 4 laga terakhir kontra Busanan.
Link Gratis! Live Streaming Badminton Swiss Open 2022
Link Live Streaming Swiss Open 2022
Live Streaming semua Court 1, 2, 3, 4, Tanpa VPN
VPN ( United Stated ) Download dulu aplikasi VPN Gratisan seperti Monster VPN, dll.
Anda juga bisa menonton laga secara gratis dengan streaming melalui
dan